Blog 87paz | About Us | Contact | Register | Sign In

Kamis, 31 Mei 2012

Persela vs Deltras Harus Puas Bermain Imbang

Bertanding di Stadion Surajaya, Lamongan, tim tamu The Lobster justru tampil dominan. Beberapa kali The Lobster mengancam gawang tuan rumah, Persela lewat pergerakan striker James Koko Lomel.

Peluang terbaik James dalam laga yang disiarkan live ANTV ini lahir pada menit ke-36. Pemain bernomor punggung 44 itu berhasil menusuk jantung pertahanan Persela usai melewati hadangan Roman Golian cs. Sayang, tendangannya masih mampu dibaca oleh kiper Laskar Joko Tingkir, Choirul Huda.

Pada menit ke-42, Deltras akhirnya berhasil menjebol gawang Persela melalui tendangan keras Qis Gandrum. Penjaga gawang Persela, Choirul Huda berusaha menepis laju bola namun justru mengarah ke gawang sendiri. Skor 1-0 untuk Deltras Sidoarjo.

Persela mencoba bangkit dan mengejar ketertinggalan. Namun hingga babak pertama usai, Deltras mampu mempertahankan keunggulannya. Sepanjang babak pertama, laga diwarnai hujan rintik-rintik.

Di babak kedua, Persela berusaha menyamakan kedudukan. Namun peluang pertama datang dari Deltras di menit ke-52. Tendangan Supandi dari luar kotak penalti masih melenceng di kiri gawang Choirul Huda.

Menit ke-60, Persela memperoleh peluang melalui sepak pojok yang dilepaskan Gustavo Lopez. Sayang, sundulan Costas masih melebar di kanan gawang.

Tendangan bebas kapten Deltras, Budi Sudarsono, di menit ke-65 nyaris menggandakan keunggulan. Namun, tendangannya melebar tipis di kanan gawang.

Persela sempat mencetak gol di menit ke-73 melalui Jimmy Suparno. Namun wasit menganulirnya karena Jimmy dinilai melakukan pelanggaran kepada Herman Batak.

Persela akhirnya mampu menyamakan kedudukan di menit ke-75. Umpan silang Taufiq Kasrun berhasil dimaksimalkan Mario Costas yang mencetak gol dengan menggunakan dada. Enam menit kemudian, Persela nyaris unggul 2-1 Namun tendangan bebas I Gede Sukadana melebar tipis di kiri gawang Herman Batak.

Pertandingan sempat terhenti di menit ke-90 karena stadion dipenuhi asap dari kembang api yang dinyalakan sekelompok penonton.

Skor imbang 1-1 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Dengan hasil ini, Persela masih tetap berada di peringkat lima dengan 44 poin sedangkan Deltras di posisi juru kunci dengan 24 poin.

Powered by Sma Islam Malang

Posting Komentar

sport.detik

finance.detik

otomotif.detik

food.detik

Sindikasi welcomepage.okezone.com

Liga Inggris

Liga Spanyol